Selasa, 18 Juni 2013

Ingin kemana?



Ingin kemana?

            Sebagai mahasiwa yang hampir memasuki semester akhir, tentu saya harus memiliki pola berfikir gimana masa depan saya ketika sudah di wisuda nanti, pasti pertanyaan seperti itu akan muncul pada setiap mahasiswa di tingkat akhir, apakah kita langsung mendapatkan pekerjaan yang berpenghasilan tinggi, atau bekerja di tempat yang mampu memberikan kita gaji sesuai standart pemerintah saja.

            Tentu sebagai mahasiwa lulusan S1 saya tidak ingin mendapatkan penghasilan yang hanya sesuai UMR saja, pasti semua ingin mendapatkan lebih, bagaimana supaya kita dapat pekerjaan dengan penghasilan yang sesuai apa yang kita inginkan? Pastinya kita harus memiliki skill kerja yang bagus supaya perusahaan besar mau memberi kita penghasilan yang bisa dibilang lebih dari cukup.

            Dengan persaingan yang semakin ketat, tentu tidak mudah untuk kita mendapatkan pekerjaan sesuai apa yang kita inginkan, semua butuh kerja keras, Do’a serta skill yang tinggi untuk bisa bersaing dengan yang lainnya, mengapa kita membuat lapangan pekerjaan saja? dengan membuat lapangan pekerjaan kita pasti sudah membantu pemerintah dalam hal menciptakan lapangan pekerjaan untuk orang lain.

            Namun, usaha apa yang cocok untuk kita tekuni agar semua berjalan dengan lancar? Banyak peluang diluar sana untuk kita membuat lapangan pekerjaan untuk orang banyak, untuk mencari usaha apa yang cocok, kita bisa mengikuti berbagai macam kegiatan, seperti seminar, pameran atau acara-acara yang terkait tentang dunia bisnis lainnya.

            Saya sangat berharap saya bisa sukses didunia bisnis sebagai pengusaha, tidak pernah tersirat sedikit pun saya ingin menjadi seorang karyawan atau sebagai pekerja lainnya, karena dengan saya menjadi wirausahawan, saya akan membantu memperkerjakan orang untuk membantu kebutuhan social mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar